Studi Literatur Pengembangan Buku Elektronik Interaktif berbasis Hypercontent pada Mata Kuliah Pengantar Teknologi Pendidikan

  • Masyafa Putri Oktariyani
  • Zainal Abidin Arief
  • Yeni Raini
  • Ferdina .

Abstrak

Pembelajaran saat ini banyak dilakukan dengan metode hybrid learning yang merupakan proses pembelajaran dengan penggabungan metode pembelajaran berbasis
electronic learning (e-learning) dengan metode pembelajaran tatap muka. Proses pembelajaran ini mendorong mahasiswa untuk bisa belajar secara mandiri dengan
berbagai sumber. Buku elektronik merupakan salah satu media yang dapat membantu menunjang pembelajaran mandiri. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk
membahas perencanaan pengambangan buku elektronik untuk mata kuliah Pengantar Teknologi Pendidikan pada semester satu Program Studi Teknologi Pendidikan Fakultas
Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Ibn Khaldun Bogor. Penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan (R&D), dengan model
pengembangan Bergman dan Moore (1990). Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara dosen pengampu mata kuliah dan menyebar angket kepada mahasiswa yang
mengambil mata kuliah pengantar teknologi pendidikan pada semester ganjil. Sehingga penelitian ini diharapkan dapat menjadi acuan pengembangan buku elektronik yang
efektif dan efisien untuk mahasiswa teknologi pendidikan FKIP UIKA Bogor

Diterbitkan
2023-03-01
Bagian
Articles