https://pkm.uika-bogor.ac.id/index.php/PTP/issue/feed PROSIDING TEKNOLOGI PENDIDIKAN 2024-06-19T08:56:45+07:00 Eska Prasetya, M.Pd lppm@uika-bogor.ac.id Open Journal Systems https://pkm.uika-bogor.ac.id/index.php/PTP/article/view/2365 ANALISIS KEBUTUHAN PENGEMBANGAN E-MODUL STATISTIKA BERBASIS KOMIK PADA PROGRAM STUDI TEKNOLOGI PENDIDIKAN 2024-06-15T12:31:13+07:00 Yumna Ismi Kanayya nanakanaya39@gmail.com Kurniati . kurniati@uika-bogor.co.id Syarifuddin . syarifuddin@uika-bogor.ac.id <p>Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis kebutuhan pengembangan bahan ajar pada mata kuliah Statistika Pendidikan yaitu E-Modul berbasis Komik. Subjek&nbsp; penelitian ini yaitu dosen pengampu mata kuliah Statistika Pendidikan dan mahasiswa semester 4 Teknologi Pendidikan yang sedang mengambil mata kuliah Statistika Pendidikan. Teknik<br>Pengumpulan data dalam penelitian ini ialah menggunakan Teknik wawancara. Analisis data pada penelitian ini terdiri dari reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Penelitian ini diperoleh dari beberapa hasil yaitu kesulitan mahasiswa dalam mempelajari statistika, motivasi yang tinggi mahasiswa untuk mempelajari statistika, ketersediaan bahan ajar berupa modul, dan kebutuhan terhadap bahan ajar yang memiliki gambar menarik seperti komik, lalu menurut dosen pengampu mata kuliah Statistik Pendidikan, mahasiswa belum dapat mencapai tujuan pembelajaran yang telah ditentukan. Hasil studi lapangan menunjukkan bahwa perlu dikembangkan E-Modul Statistika berbasis Komik pada Program Studi Teknologi Pendidikan</p> 2024-05-01T00:00:00+07:00 Copyright (c) https://pkm.uika-bogor.ac.id/index.php/PTP/article/view/2367 DESAIN PENGEMBANGAN E-MODUL BERBASIS HYPERCONTENT PADA MATA KULIAH MODEL PEMBELAJARAN 2024-06-15T11:41:40+07:00 Puspa Ayuningtyas Hanafiah tyashanafy@gmail.com Maimunah . maimunah.tp16@gmail.com Umi Fatonah umi.fatonah@uika-bogor.ac.id <p>Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tahap pengembangan dalam pembuatan<br>e-modul berbasis hypercontent mata kuliah Model Pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk<br>menghasilkan tahap pengembangan dalam pembuatan e-modul berbasis hypercontent. Pada<br>penelitian ini merupakan penelitian R&amp;D (Research and Development) yang menggunakan<br>metode mix methode dengan menggunakan model pengembangan Bergman and Moore. Model<br>pengembangan Bergman and Moore ini terdiri dari enam tahapan yaitu 1) Analisis, 2) desain,<br>3) pengembangan, 4) produksi,) 5) penggabungan, 6) validasi. Penelitian ini berfokus pada<br>tahapan ketiga yaitu, tahapan pengembangan. Hasil dari penelitian ini adalah flowchart dan<br>storyboard sebagai rancangan e-modul berbasis hypercontent yang akan dirancang oleh<br>peneliti untuk Mata Kuliah Model Pembelajaran di Program Studi Teknologi pendidikan<br>semester tiga.</p> 2024-05-01T00:00:00+07:00 Copyright (c) https://pkm.uika-bogor.ac.id/index.php/PTP/article/view/2368 DESAIN E-MODUL INTERAKTIF PADA MATA KULIAH DESAIN PEMBELAJARAN 2024-06-15T11:48:30+07:00 Annisa Luthfiani annisaluthfiani362@gmail.com Umi Fatonah umi.fatonah@uika-bogor.ac.id Maimunah . maemunah@uika-bogor.ac.id <p>Tujuan penelitian ini adalah untuk menghasilkan desain awal pada e-modul<br>interaktif. Jenis penelitian ini adalah Research and Development (R&amp;D), menggunakan<br>aktivitas kedua dari model pengembangan berorientasi produk Bergman &amp; Moore yaitu<br>aktivitas desain. Penelitian ini menghasilkan sebuah tujuan instruksional umum “Setelah<br>mempelajari e-modul interaktif, mahasiswa diharapkan mampu memahami prosedur dalam<br>membuat desain pembelajaran dengan menerapkan berbagai model dalam berbagai bentuk dan<br>konteks lingkungan secara mandiri dan bertanggung jawab”, memiliki 13 tujuan instruksional<br>khusus, memiliki latihan penguatan disetiap unitnya, dan juga garis besar isi media. Sehingga<br>modul ini dapat digunakan saat dikampus maupun dipelajari secara mandir</p> 2024-05-01T00:00:00+07:00 Copyright (c) https://pkm.uika-bogor.ac.id/index.php/PTP/article/view/2369 PENGGUNAAN MEDIA AUDIO BERBASIS MP3 DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENGHAFAL AL-QUR’AN DAN HADIS PADA SISWA PONDOK PESANTREN TEGAL LUHUR BOGOR 2024-06-15T11:52:17+07:00 Akhmad Al Fakhri akhmadal.fakhrii@gmail.com Kurniati . kurniati@uika-bogor.ac.id Syarifuddin . syarifuddin@uika-bogor.ac.id <p>Media audio dalam pembelajaran diartikan sebagai bahan yang mengandung pesan<br>dalam bentuk auditif, yang dapat merangsang pikiran, perasaan, perhatian, dan kemauan siswa,<br>sehingga terjadi pembelajaran. MP3 merupakan salah satu jenis media audio berupa rekaman<br>suara. Tujuan dari penelitian ini untuk mengkaji tentang pengaruh penggunaan media audio<br>berbasis MP3 terhadap kemampuan siswa dalam menghafal Al-Qu’an dan Hadis. Metode<br>penelitian yang digunakan adalah studi literatur. Sumber data penelitian berupa artikel ilmiah<br>nasional dalam 10 tahun terakhir (2014-2024). Tahapan penelitian ini dimulai dari<br>pengumpulan artikel, penyaringan artikel, penyusunan dan pembahasan artikel, dan penarikan<br>kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dari 10 artikel diperoleh 6 artikel yang<br>sesuai dengan variabel pada topik judul. Berdasarkan hasil yang diperoleh, penggunaan media<br>audio berbasis MP3 yang diterapkan pada siswa dalam menghafal Al-Qur’an dan Hadis sesuai<br>dengan teori-teori rujukan. Dengan demikian, media audio berbasis MP3 diyakini dapat<br>meningkatkan kemampuan siswa dalam menghafal Al-Qur’an dan Hadis.</p> 2024-05-01T00:00:00+07:00 Copyright (c) https://pkm.uika-bogor.ac.id/index.php/PTP/article/view/2370 PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS BUSY BOARD INTERAKTIF PERKALIAN PULUHAN KELAS V DI SD TAMAN SISWA BOGOR 2024-06-15T11:55:44+07:00 Luna Onyxia Salsafira lunaonyxia12@gmail.com Yeni Raini yenirahman0989@gmail.com Maimunah . maimunah.tp16@gmail.com <p>Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kebutuhan awal pengembangan media<br>pembelajaran Busy Board Interaktif sebagai alternatif yang sesuai dengan kurikulum Merdeka<br>Belajar. Metode penelitian ini yaitu R&amp;D (Research and Develop) dengan pendekatan model<br>ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, and Evaluation). Subjek penelitian<br>ini sebanyak 10 orang siswa kelas 5 di SD Taman Siswa Bogor pada materi perkalian puluhan<br>Matematika. Instrumen pengumpulan data berupa observasi dan wawancara kepala sekolah,<br>guru dan siswa, angket validasi dan angket responden serta dokumentasi. Media ini diuji<br>kelayakannya dengan uji validasi 82% dari ahli materi yang berarti sangat layak, ahli media<br>88% yang berarti sangat layak dan ahli desain pembelajaran 85% yang berarti sangat layak.<br>Selanjutnya dievaluasi kelas pada one to one dan small group dengan hasil 85%. Sehingga<br>dapat disimpulkan bahwa penggunaan Busy Board Interaktif 85% layak digunakan di kelas V<br>SD Taman Siswa Bogor dan dapat meningkatkan motivasi dan pemahaman siswa terhadap<br>konsep perkalian puluhan.</p> 2024-05-01T00:00:00+07:00 Copyright (c) https://pkm.uika-bogor.ac.id/index.php/PTP/article/view/2371 ANALISIS KEBUTUHAN BAHAN AJAR PADA MATA KULIAH PEMBELAJARAN BAHAN AJAR CETAK DAN DIGITAL 2024-06-19T08:50:08+07:00 Siti Nurhalizah sitinurhalizahica2002@gmail.com Yeni Raini yenirahman0989@gmail.com Mohammad Muhyidin Nurzaelani m.muhyidin@uika-bogor.ac.id <p>Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kebutuhan mahasiswa terkait bahan ajar<br>pada mata kuliah Pembelajaran bahan ajar cetak dan digital. Jenis data yang digunakan ini<br>adalah kualitatif. Penelitian yaitu mahasiswa Semester 4 prodi Teknologi Pendidikan Semester<br>Genap TA 2023/2024 berjumlah 24 orang Mahasiswa.Teknik pengumpulan data pada<br>penelitian ini berupa wawancara dan kuesioner, dengan menggunakan model Bergman and<br>Moore yang terdiri dari 6 tahap yaitu: Analisis, Desain, Pengembangan, Produksi,<br>Penggabungan, dan Validasi. Penelitian ini berfokus pada tahap pertama model Bergman and<br>Moore yaitu analisis. Hasil analisis penelitian ini di dapati bahwa bahan ajar pada mata kuliah<br>ini masih terbatas sehingga dibutuhkan bahan ajar untuk mendukung proses pembelajaran</p> 2024-05-01T00:00:00+07:00 Copyright (c) https://pkm.uika-bogor.ac.id/index.php/PTP/article/view/2373 ANALISIS KEBUTUHAN PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN PAPAN FLANEL DALAM PEMBELAJARAN TEMATIK PADA ANAK USIA DINI 2024-06-15T12:39:40+07:00 Cantigi Maharani Putri cantigi03putri2003@gmail.com Maimunah . maimunah.tp16@gmail.com Yeni Raini yenirahman0989@gmail.com <p>Media pembelajaran papan flanel pada pembelajaran tematik adalah hal yang saling<br>berkesinambungan untuk meningkatkan minat belajar peserta didik serta membantu guru<br>dalam kegiatan pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kebutuhan dalam<br>pengembangan media pembelajaran yang dibutuhkan oleh pendidik dan peserta didik di<br>Raudhatul Athfal Nurul Iman Serang Banten. Metode penelitian yang digunakan pada<br>penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan R&amp;D (Research and<br>Development) atau pengembangan. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara dan<br>observasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa di R.A Nurul Iman terdiri dari tiga rombongan<br>belajar yang terdiri dari kelas A terdapat 25 peserta didik, kelas B1 terdapat 22 peserta, dan<br>kelas B2 terdapat 22 peserta didik. Kemudian pada bagian sistem penilaian di Raudhatul Athfal<br>Nurul Iman dari segi hafalan surat pendek, doa-doa, dan makhrijul huruf. Permasalahan dari<br>segi guru kurang paham menggunakan media pembelajaran, serta kurang kreativitas guru<br>dalam mengajar, guru terlalu monoton dan kurangnya APE (Alat Permainan Edukatif) untuk<br>mengajar.</p> 2024-05-01T00:00:00+07:00 Copyright (c) https://pkm.uika-bogor.ac.id/index.php/PTP/article/view/2374 KONSEP MODEL THINK PAIR SHARE (TPS) DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA SEKOLAH DASAR 2024-06-15T12:42:49+07:00 Retno Lara Sugiarti retnolarass06@gmail.com Syarifuddin . syarifuddin@uika-bogor.ac.id Kurniati . kurniati@uika-bogor.ac.id <p>Model Think Pair Share (TPS) dapat memberikan waktu lebih banyak kepada siswa<br>untuk berpikir, menjawab, menyikapi dan melalui metode ini penyajian bahan ajar akan<br>menjadi lebih hidup dengan mendiskusikan penyelesaian suatu masalah bersama pasangannya.<br>Penelitian ini mencoba mendorong penggunaan model Think Pair Share (TPS) untuk<br>menyelesaikan permasalahan pembelajaran siswa di Sekolah Dasar. Penelitian ini bertujuan<br>untuk mendeskripsikan peningkatan hasil belajar siswa melalui model pembelajaran Think Pair<br>Share (TPS) melalui metode studi literatue. Kurangnya penggunaan metode pembelajaran<br>yang inovatif berpengrauh terhadap rendahnya hasil belajar siswa. Penelitian ini bertujuan<br>meningkatkan hasil belajar Matematika melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe<br>Think Pair Share (TPS). Hasil ini menunjukkan bahwa model Think Pair Share (TPS) efektif<br>menyelesaikan permasalahan pembelajaran tidak aktif di tingkat sekolah dasar</p> 2024-05-01T00:00:00+07:00 Copyright (c) https://pkm.uika-bogor.ac.id/index.php/PTP/article/view/2375 ANALISIS KEBUTUHAN PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF BERBASIS HYPERCONTENT MATA PELAJARAN CALISTUNG DI TK PAKUAN BOGOR 2024-06-15T12:45:35+07:00 Nurul Rafa Fauziyyah rafanurul15@gmail.com Kurniati . kurniati@uika-bogor.ac.id Yeni Raini yenirahman0989@gmail.com <p>Tujuan penelitian ini adalah untuk mengumpulkan informasi awal mengenai<br>perancangan media pembelajaran interaktif berbasis hypercontent untuk mata pelajaran<br>calistung di Taman Kanak-kanak. Metode penelitian ini mengadopsi metode Penelitian dan<br>Pengembangan (R&amp;D). Model yang digunakan dalam penelitian ini adalah model<br>pengembangan 4D dengan tahapan sebagai berikut: 1) Define/Definisi; 2) Design/Desain; 3)<br>Develop/Pengembangan 4) Disseminate/Penyebaran. Penelitian ini melibatkan 18 orang Siswa<br>dari Taman Kanak-kanak Pakuan Bogor. Pengumpulan informasi awal menggunakan studi<br>literatur dan studi lapangan. Studi literatur mempelajari teori tentang membaca, menulis, dan<br>berhitung untuk anak TK dan mengumpulkan sumber penelitian yang relevan. Studi lapangan<br>melakukan observasi kelas dan wawancara dengan guru dan Siswa untuk melihat bagaimana<br>pembelajaran berlangsung di sekolah. Hasilnya menunjukkan bahwa media pembelajaran<br>interaktif berbasis hypercontent pada mata pelajaran calistung diperlukan untuk memenuhi<br>kebutuhan media di TK Pakuan Bogor sebagai fasilitas pendamping pembelajaran Siswa baik<br>di Sekolah maupun di Rumah</p> 2024-05-01T00:00:00+07:00 Copyright (c) https://pkm.uika-bogor.ac.id/index.php/PTP/article/view/2376 PENTINGNYA PENGEMBANGAN MEDIA KOMIK INFOGRAFIS BERBASIS DIGITAL UNTUK SOSIALISASI DI PT.FREEPORT INDONESIA 2024-06-15T12:54:51+07:00 Rasti Musdalifa Fatagar rastifatagar@gmail.com Umi Fatonah umi.fatonah@uika-bogor.ac.id Yeni Raini yenirahman0989@gmail.com <p>Media komik infografis sangat penting digunakan sebagai media sosialisasi di<br>lapangan,karena dapat memudahkan penyampaian suatu materi. Tujuan penelitian ini untuk<br>mengetahui bagaimana pentingnya mengembangkan media komik infograis untuk sosialisasi<br>di PT Freeport Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode R&amp;D ( Research and<br>Development ) dan model pengembangan Borg and Gall dengan tahapan 1) Penelitian dan<br>pengumpulan informasi awal, 2) Perencanaan, 3) Pengembangan draf produk, 4) Validasi ahli<br>, 5) Revisi hasil produk, 6) Tes awal , 7) Revisi produk , 8) Uji pelaksanaan lapangan, 9)<br>Penyempurnaan produk akhir, dan 10) Diseminasi serta implementasi. Subjek penelitian ini<br>adalah instruktur di PT Freeport Indonesia. Instrumen yang digunakan didalam penelitian ini<br>adalah observasi,angket validasi ahli dan angket responden.</p> 2024-05-01T00:00:00+07:00 Copyright (c) https://pkm.uika-bogor.ac.id/index.php/PTP/article/view/2377 PENERAPAN MODEL STAD UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMAHAMAN BAHASA ARAB PADA SISWA PONDOK PESANTREN NURUL IMAN KABUPATEN BOGOR 2024-06-15T12:58:29+07:00 Muhamad Fachrul Rozzy aungrozzy000@gmail.com Kurniati . kurniati@uika-bogor.ac.id Syarifuddin . syarifuddin@uika-bogor.ac.id <p>Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui model pembelajaran kooperatif tipe STAD<br>secara umum, metode penelitian yang digunakan adalah metode kepustakaan. Pengumpulan<br>data menggunakan studi kepustakaan dengan metode yang akan digunakan untuk tinjauan<br>pustaka ini. Data yang diperoleh dikumpulkan, dianalisis dan disimpulkan mengenai studi<br>kepustakaan. Penelitian ini membahas tentang pemahaman model pembelajaran kooperatif tipe<br>STAD, karakteristik model pembelajaran kooperatif tipe STAD, langkah- langkah model<br>pembelajaran kooperatif tipe STAD, dan Kelebihan serta kekurangan model pembelajaran<br>kooperatif tipe STAD. Model ini diharapkan mampu meningkatkan motivasi dan pemahaman<br>siswa melalui diskusi kelompok dan saling membantu antar teman</p> 2024-05-01T00:00:00+07:00 Copyright (c) https://pkm.uika-bogor.ac.id/index.php/PTP/article/view/2378 PENGEMBANGAN ELEKTRONIK MODUL PROYEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA PADA KELAS IV DI SD PESANTREN MASYARAKAT DIGITAL 2024-06-15T13:01:45+07:00 Muhammad Adam adamart.0602@gmail.com Rudi Hartono rudihartono@uika-bogor.ac.id Afif Ahmad Wiranata afif.tpuika2021@gmail.com <p>Beberapa media pembelajaran yang dapat membantu perkembangan siswa dan<br>mendukung pembelajaran yang bermakna dan bermakna adalah teks pelajaran, modul, Lembar<br>Kerja Siswa (LKS), handout, dan media audio visual. Penelitian ini bertujuan untuk<br>mengembangkan Elektronik Modul Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila sehingga<br>dihasilkan modul yang layak dan baik untuk digunakan. Penelitian ini merupakan penelitian<br>kualitatif. Partisipasinya adalah peserta didik kelas IV SD Pesantren Masyarakat Digital.<br>Teknik pengumpulan data pada penelitian ini berupa hasil wawancara terhadap guru. Hasil<br>penelitian menunjukan bahwa Elektronik Modul Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila<br>yang dikembangkan sangat baik untuk digunakan peserta didik kelas IV SD Pesantren<br>Masyarakat Digital</p> 2024-05-01T00:00:00+07:00 Copyright (c) https://pkm.uika-bogor.ac.id/index.php/PTP/article/view/2379 ANALISIS KEBUTUHAN MEDIA PEMBELAJARAN KELAS III DI SDN CIAPUS 05 2024-06-15T13:05:17+07:00 Siti Salmah salmahalma.275.sa@gmail.com Zainal Abidin Arief zainalabidin.arief@uika-bogor.ac.id Umi Fatonah umi.fatonah@uika-bogor.ac.id <p>Analisis kebutuhan merupakan tahapan yang sangat penting dalam mendesain media<br>pembelajaran guna mengembangkan media pembelajaran yang sesuai dengan kebutuhan siswa<br>dan kebutuhan mengajar guru. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui secara<br>mendalam media pembelajaran seperti apa yang dibutuhkan dan sesuai dengan karakteristik<br>siswa kelas III di SDN Ciapus 05. Metode penelitian yang digunakan adalah metode Research<br>and Development (R&amp;D). Teknik pengumpulan data pada penelitian ini berupa observasi dan<br>wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam proses pembelajaran jarang atau<br>bahkan tidak pernah menggunakan media pembelajaran dan pola pembelajarannya masih<br>berpusat pada guru (teacher center). Penyebabnya adalah fasilitas yang kurang memadai dan<br>guru yang kesulitan dalam mengembangkan medianya. Dengan demikian, dibutuhkan sebuah<br>media pembelajaran yang bisa digunakan walaupun dengan keterbatasan yang ada serta mampu<br>meningkatkan keaktifkan peserta didik ketika proses pembelajaran</p> 2024-05-01T00:00:00+07:00 Copyright (c) https://pkm.uika-bogor.ac.id/index.php/PTP/article/view/2380 ANALISIS KEBUTUHAN MEDIA PEMBELAJARAN KELAS IV DI SDN CIAPUS 05 2024-06-15T13:08:43+07:00 Saskia Sabrina ririnsaskiaa24@gmail.com Zainal Abidin Arief zainalabidin.arief@uika-bogor.ac.id Umi Fatonah umi.fatonah@uika-bogor.ac.id <p>Analisis kebutuhan dalam proses belajar penting karena mencerminkan perbedaan<br>antara apa yang siswa harapkan dan situasi pembelajaran sebenarnya. Tujuan dari penelitian<br>ini adalah untuk mengetahui kemampuan siswa dan jenis media pembelajaran yang dibutuhkan<br>oleh siswa kelas IV SDN Ciapus 05. Karena salah satu penunjang keberhasilan proses kegiatan<br>belajar mengajar adalah media pembelajaran. Metode penelitian yang digunakan adalah<br>metode Research and Development (R&amp;D). Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini<br>ialah wawancara dengan guru dan observasi di sekolah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa<br>di dalam pembelajaran, jarang atau bahkan tidak ada penggunaan media pembelajaran, dan<br>cara pembelajarannya masih sangat bergantung pada peran guru. Penyebabnya adalah karena<br>kurangnya fasilitas yang memadai dan kesulitan guru dalam mengembangkan media<br>pembelajaran. Dengan demikian dibutuhkan sebuah media pembelajaran yang variatif untuk<br>membuat peserta didik ikut berperan aktif dalam kegiatan pembelajaran berlangsung.<br>Harapannya, penelitian ini akan membantu memahami kemampuan siswa dan kebutuhan<br>media pembelajaran untuk membuat proses belajar lebih mudah bagi peserta didik ketika<br>proses pembelajaran</p> 2024-05-01T00:00:00+07:00 Copyright (c) https://pkm.uika-bogor.ac.id/index.php/PTP/article/view/2381 MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMAHAMAN DAN SIKAP SISWA PADA MATA PELAJARAN FIQIH MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN TWO STAY TWO STRAY 2024-06-15T13:12:19+07:00 Rini Lestari rinilestari6111@gmail.com Kurniati . kurniati@uika-bogor.ac.id Syarifuddin . syarifuddin@uika-bogor.ac.id <p>Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan pemahaman dan sikap<br>melalui penerapan model pembelajaran Two Stay Two Stray pada siswa kelas X. Tempat<br>pelaksanaan penelitian di MAT Darul Fallah II Bogor. Subjek penelitian adalah siswa kelas X,<br>mata Pelajaran Fiqih. Proses pembelajaran menggunakan model pembelajaran Two Stay Two<br>Stray. Pelaksanaan model pembelajarannya harus membentuk kelompok yang terdiri dari 4<br>orang. Kemudian diskusikan dengan kelompok yang telah ditentukan. Setelah berdiskusi, dua<br>orang dari masing-masing kelompok mengunjungi kelompok lain untuk mendapatkan<br>informasi hasil diskusi dari masing-masing kelompok, Sedangkan tugas dari dua anggota yang<br>menetap di kelompoknya harus menyampaikan hasil diskusinya kepada kelompok lain.<br>Pembelajaran menggunakan model pembelajaran Two Stay Two Stray dapat meningkatkan<br>keaktifan belajar. Dengan menggunakan pembelajaran model ini siswa menjadi antusias dalam<br>belajar dan tidak lagi pasif karena masing-masing individu memiliki tugasnya masing-masing.</p> 2024-05-01T00:00:00+07:00 Copyright (c) https://pkm.uika-bogor.ac.id/index.php/PTP/article/view/2382 ANALASIS KEBUTUHAN MEDIA PEMBELAJARAN PUZZLE HURUF PADA PELAJARAN BAHASA INDONESIA DI SDN CIBATA LEUWILIANG 2024-06-15T13:16:59+07:00 Damar Gustian damargustian846@gmail.com Maimunah . maimunah.tp16@gmail.com Yeni Raini yenirahman0989@gmail.com <p>Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kebutuhan akan media pembelajaran<br>puzzle huruf dalam konteks pembelajaran Bahasa Indonesia di SDN Cibata Leuwiliang.<br>Metode yang digunakan adalah observasi dan wawancara terhadap guru Bahasa Indonesia dan<br>siswa SDN Cibata Leuwiliang. Temuan penelitian menunjukkan bahwa terdapat kebutuhan<br>yang signifikan akan media pembelajaran puzzle huruf dalam meningkatkan keterampilan<br>siswa dalam memahami dan menguasai huruf serta membentuk kata-kata. Penelitian ini<br>memberikan kontribusi dalam pengembangan media pembelajaran yang relevan dengan<br>kebutuhan siswa dalam proses pembelajaran Bahasa Indonesia di tingkat SD.</p> 2024-05-01T00:00:00+07:00 Copyright (c) https://pkm.uika-bogor.ac.id/index.php/PTP/article/view/2383 ANALISIS KEBUTUHAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS BUKU AJAR CETAK BISNIS ONLINE MARKETPLACE DI SMK BINA IKHWANI BOGOR 2024-06-15T13:19:21+07:00 Muhamad Ghaost Janan Naufal j.naaufal@gmail.com Afif Ahmad Wiranata Afif.tpuika2021@gmail.com Syarifuddin . syarifuddin@uika-bogor.ac.id <p>Pendidikan di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) menjadi krusial dalam<br>menyiapkan generasi yang siap bersaing di era teknologi saat ini, terutama menghadapi<br>fenomena bisnis online yang berkembang pesat. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis<br>kebutuhan dalam pengembangan media pembelajaran berbasis buku ajar cetak yang<br>dibutuhkan oleh peserta didik di SMK BINA IKHWANI . Penelitian ini merupakan penelitian<br>kualitatif. Partisipannya adalah peserta didik kelas XII. Teknik pengumpulan data pada<br>penelitian ini berupa wawancara , kuisioner dan observasi Hasilnya menunjukkan bahwa buku<br>pembelajaran yang ada belum relevan dengan perkembangan bisnis online marketplace , serta<br>kurangnya media pembelajaran menyebabkan sebagian peserta didik sulit memahami materi<br>dan cepat bosan ketika pembelajaran berlangsung. Pengembangan buku pembelajaran bisnis<br>online marketplace dengan bahasa yang mudah dipahami dan materi yang relevan diharapkan<br>dapat mengatasi kendala tersebut</p> 2024-05-01T00:00:00+07:00 Copyright (c) https://pkm.uika-bogor.ac.id/index.php/PTP/article/view/2384 ANALISIS KEBUTUHAN MEDIA PEMBELAJARAN IPA PADA TEMA 2 KELAS III DI MI AL KHOIRIYAH, TAPOS 2024-06-15T13:21:49+07:00 Darojah Hasanah darojahhasanah669@gmail.com Zainal Abidin Arief zainalabidin.arief@uika-bogor.ac.id Umi Fatonah umi.fatonah@uika-bogor.ac.id <p>Analisis kebutuhan adalah tahapan kunci dalam merancang media pembelajaran yang<br>efektif dan responsif. Dengan memahami kebutuhan siswa dan guru, pengembang media<br>pembelajaran dapat menciptakan materi yang lebih relevan, menarik, dan sesuai dengan tujuan<br>pembelajaran. Dalam penelitian ini, tujuannya adalah untuk melakukan analisis terhadap<br>penggunaan media pembelajaran IPA pada tema 2 di MI Alkhoiryah. Metode penelitian yang<br>digunakan adalah metode Research and Development (R&amp;D). Teknik pengumpulan data pada<br>penelitian ini dengan observasi dan wawancara. Berdasarkan hasil penelitian yang terlihat<br>bahwa kebutuhan siswa kelas III di MI Alkhoiriyah adalah kurang adanya variasi dalam<br>penyajian pembelajaran, baik dari segi metode maupun media pembelajaran. Penyebabnya<br>yaitu Tidak adanya media yang digunakan oleh guru saat proses pembelajaran . Dengan itu<br>media pembelajaran yang efektif harus dapat digunakan dengan mudah dan mampu<br>meningkatkan keaktifkan peserta didik ketika proses pembelajaran</p> 2024-05-01T00:00:00+07:00 Copyright (c) https://pkm.uika-bogor.ac.id/index.php/PTP/article/view/2385 PEMANFAATAN POWERPOINT INTERAKTIF DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN ILMU PENGETAHUAN ALAM 2024-06-15T13:24:20+07:00 Nabila Nur Ramadhanti nabilan362@gmail.com Syarifuddin . syarifuddin@uika-bogor.ac.id Kurniati . kurniati@uika-bogor.ac.id <p>Metodelogi Penelitian dalam tulisan ini adalah Studi literatur yang menggunakan<br>Systematic Literature Review atau SLR. Data dalam penelitian ini adalah kajian literatur berupa<br>penelitian-penelitian terdahulu yang berasal dari jurnal-jurnal, data penelitian. Tujuan dari<br>penelitian ini adalah mendeskripsikan keunggulan media PowerPoint interaktif yang<br>digunakan dalam pembelajaran. Dengan memanfaatkan media PowerPoint interaktif sebagai<br>media pembelajaran untuk siswa sekolah dasar memiliki dampak yang positif untuk<br>meningkatkan hasil belajar Ilmu Pengetahuan Alam</p> 2024-05-01T00:00:00+07:00 Copyright (c) https://pkm.uika-bogor.ac.id/index.php/PTP/article/view/2386 ANALISIS METODE DISCOVERY LEARNING UNTUK MENINGKATAKAN KEMAMPUAN HIGHER ORDER THINGKING SKILLS SISWA 2024-06-15T13:27:31+07:00 Ujang Ari ujangariansorullah11@gmail.com Syarifuddin . syarifuddin@uika-bogor.ac.id Kurniati . kurniati@uika-bogor.ac.id <p>Dalam konteks peningkatan kemampuan HOTS, Discovery Learning menjanjikan<br>pendekatan yang lebih holistik dan berorientasi pada proses. Metode ini memungkinkan siswa<br>untuk aktif terlibat dalam pembelajaran, mendorong pemahaman yang lebih mendalam, dan<br>membangun keterampilan kritis. Permasalahan mendasar dapat melibatkan sejauh mana<br>efektivitas metode ini dalam meningkatkan pemahaman nilai-nilai keagamaan dan moral siswa,<br>serta kendala atau tantangan yang mungkin muncul dalam implementasinya Pardomuan (2013:<br>21) menyatakan bahwa discovery learning adalah teori belajar yang didefinisikan sebagai<br>proses pembelajaran yang terjadi bila siswa tidak disajikan dengan materi pelajaran dalam<br>bentuk utuh, tetapi diharapkan siswa mengorganisasi sendiri. Salah satu metode yang telah<br>mendapat perhatian adalah metode Discovery Learning</p> 2024-05-01T00:00:00+07:00 Copyright (c) https://pkm.uika-bogor.ac.id/index.php/PTP/article/view/2387 ANALISIS KEBUTUHAN PENGEMBANGAN MEDIA VIDEO PEMBELAJARAN TEMA LINGKUNGAN HIDUP DI SMP PGRI 15 BOGOR 2024-06-15T13:29:58+07:00 Razib Muhamad Jati Akbar razibmuhamad33@gmail.com Afif Ahmad Wiranata Afif.tpuika2021@gmail.com Mohammad Muhyidin Nurzaelani m.muhyidin@uika-bogor.ac.id <p>Dalam era revolusi industri 4.0, tantangan besar dihadapi oleh dunia pendidikan<br>untuk mempersiapkan generasi muda menghadapi kemajuan teknologi. Tujuan artikel ini<br>adalah untuk menganalisis kebutuhan media pembelajaran berbasis video pada tema<br>lingkungan hidup. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif. subjek penelitian ini adalah siswa<br>SMP PGRI 15 BOGOR. Data yang dikumpulkan dengan melakukan wawancara dan observasi.<br>Dari hasil wawancara dengan kepala sekolah, guru, peserta didik dan observasi sekolah<br>membutuhkan pendekatan pembelajaran yang lebih variatif dan menarik, sehingga<br>memutuskan untuk mengembangkan media video pembelajaran dalam upaya meningkatkan<br>efektivitas pembelajaran. Melalui penggunaan media video, sekolah ini bertujuan menciptakan<br>lingkungan belajar yang dinamis dan responsif, memfasilitasi pembelajaran yang visual,<br>interaktif, dan mudah dipahami bagi siswa dari berbagai latar belakang dan gaya belajar.<br>Diharapkan, langkah ini tidak hanya mengatasi keterbatasan dalam varietas pembelajaran,<br>tetapi juga meningkatkan potensi belajar siswa secara menyeluruh, menjadi sebuah model yang<br>relevan dalam menghadapi perubahan global dalam pendidikan. Kesimpulannya adalah bahwa<br>media pembelajaran yang digunakan guru dalam pembelajaran di SMP PGRI 15 BOGOR,<br>masih perlu dikembangkan</p> 2024-05-01T00:00:00+07:00 Copyright (c) https://pkm.uika-bogor.ac.id/index.php/PTP/article/view/2388 ANALISIS KEBUTUHAN PENGEMBANGAN MEDIA WORDWALL PADA PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS DI KELAS VIII MTS. SIROJUL ATHFAL KABUPATEN BOGOR 2024-06-15T13:32:21+07:00 Putri Alpina Pauziah putrialpinapzh@gmail.com Yeni Raini yenirahman0989@gmail.com Maimunah . maimunah.tp16@gmail.com <p>Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan mengetahui kelayakan media<br>pembelajaran menggunakan wordwall pada mata pelajaran Bahasa Inggris, Jenis Penelitian ini<br>adalah R&amp;D (Research and Development) menggunakan model ADDIE. Dengan tahapan :<br>Analisis (Analysis), Desain (Design), Pengembangan (Development), Implementasi<br>(Implementation) dan Evaluasi (Evaluation). Jenis data kualitatif dan kuantitatif subjek dari<br>penelitian ini adalah siswa kelas VIII di Mts. Sirojul Athfal yang berjumlah 27 siswa dengan<br>instrumen pengumpulan data studi literatur, observasi ,wawancara, angket validasi, angket<br>respon siswa dan dokumentasi. Yaitu uji validitas ahli dilakukan untuk mengetahui kelayakan<br>media. Dan dilaksanakan evaluasi kelas dengan tahapan, one to one dan small group discussion.<br>Dari hasil analisis didapatkan bahwa media pembelajaran layak untuk digunakan</p> 2024-05-01T00:00:00+07:00 Copyright (c) https://pkm.uika-bogor.ac.id/index.php/PTP/article/view/2389 IMPLEMENTASI MODEL KIRKPATRICK DALAM EVALUASI PELAKSANAAN PROGRAM P5 KEWIRAUSAHAAN DI SMK PGRI 3 KOTA BOGOR 2024-06-15T13:34:32+07:00 Zaki Romdon zakiromdon99@gmail.com Zainal Abidin Arief zainalabidin.arief@uika-bogor.ac.id Syarifuddin . syarifuddin@uika-bogor.ac.id <p>Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui konsep model kirkpatrick pada<br>evaluasi program projek profil penguatan pancasila dalam bidang kewirausahaan. Metode pada<br>penelitian ini yaitu kualitatif deskriptif. Adapun model yang digunakan dalam penelitian ini<br>yaitu model evaluasi kirkpatrick. Sampel dalam penelitian ini yakni guru bidang<br>kewirausahaan di SMK PGRI 3 Kota Bogor. Instrumen pengumpulan data yang digunakan<br>pada penelitian ini menggunakan studi literatur dan studi lapangan, studi literatur yaitu dengan<br>mengkaji penelitian yang relevan sebelumnya dan mengkaji materi tentang program projek<br>profil penguatan pancasila dalam bidang kewirausahaan. Sedangkan untuk studi lapangan<br>peneliti melakukan observasi dan wawancara kepada guru bidang studi kewirausahaan.<br>Adapun konsep Model Kirkpatrick ini akan menjadi acuan dalam proses penelitian evaluasi<br>pelaksanaan program P5 kewirausahaan di SMK PGRI 3 Kota Bogor.</p> 2024-05-01T00:00:00+07:00 Copyright (c) https://pkm.uika-bogor.ac.id/index.php/PTP/article/view/2390 ENSIKLOPEDIA DALAM PENGEMBANGAN LITERASI DAN PEMECAHAN MASALAH DI SEKOLAH 2024-06-15T13:37:02+07:00 Meri Handayani handayanimeri77@gmail.com Yeni Raini yenirahman0989@gmail.com Mohammad Muhyidin Nurzaelani m.muhyidin@uika-bogor.ac.id <p>Tujuan penelitian ini adalah untuk mengkaji peran ensiklopedia dalam<br>pengembangan literasi dan pemecahan masalah disekolah. Metode penelitian yang digunakan<br>dalam penelitian ini adalah studi literatur. Subjek dalam penelitian ini adalah anak usia dini<br>hingga anak sekolah dasar. Instrumen pengumpulan data dilakukan dengan merujuk pada<br>prosiding, artikel, website, data dan buku dll. Ditemukan bahwa ensiklopedia merupakan karya<br>referensi yang menyajikan informasi mengenai berbagai bidang pengetahuan, ilmu, dan<br>teknologi dalam bentuk buku dengan artikel yang disusun berdasarkan abjad. Terdapat dua<br>jenis utama ensiklopedia, yaitu umum dan khusus, yang masing-masing memfokuskan pada<br>cakupan yang berbeda. Kesimpulan dari penelitian ini menegaskan pentingnya peran<br>ensiklopedia dalam pengembangan literasi dan kemampuan pemecahan masalah pada anak<br>usia dini hingga anak sekolah dasar, memberikan kesempatan bagi siswa untuk meningkatkan<br>pemahaman mereka terhadap materi pembelajaran. Dengan demikian, pendekatan<br>menggunakan ensiklopedia dapat dianggap sebagai metode yang efektif dalam meningkatkan<br>literasi siswa di tingkat sekolah dasar.</p> 2024-05-01T00:00:00+07:00 Copyright (c) https://pkm.uika-bogor.ac.id/index.php/PTP/article/view/2391 ANALISIS KEBUTUHAN DALAM PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN UNTUK ANAK USIA DINI DI BPDB KAB. BOGOR 2024-06-15T13:40:36+07:00 Devega Gusti Yudha devegayudha@gmail.com Umi Fatonah umi.fatonah@uika-bogor.ac.id Mohammad Muhyidin Nurzaelani m.muhyidin@uika-bogor.ac.id <p>Badan Penanggulangan Bencana Daerah atau BPBD merupakan lembaga pemerintah<br>yang penting, bagi kelangsungan dan keamanan masyarakat Indonesia. Menurut pasal 5<br>undang-undang Nomor 24 tahun 2007, penanggulangan bencana adalah tanggung jawab<br>pemerintahan, khususnya pemerintah daerah. BPBD bertugas untuk terus mensosialisasikan<br>cara penanggulangan bencana, terutama untuk menyelamatkan diri sendiri, mengenali waspada<br>bencana di sekitar tempat tinggal. Selain orang dewasa, anak-anak adalah target utama<br>sosialisasi. Penelitian yang dilakukan untuk mensosialisasikan mengenai awas terhadap<br>bencana kepada anak-anak usia dini wajib dilakukan. Salah satu cara yang dapat<br>diimplementasikan, untuk menarik minta siswa dengan anak usia dini dengan memanfaatkan<br>media pembelajaran. Pada penelitian ini, peneliti memutuskan menggunakan metode kualitatif<br>dengan pengambilan data wawancara. Subjek penelitian yaitu, orang tua, anggota BPBD, serta<br>guru pendamping di BPBD Kab. Bogor. Hasil menunjukkan dengan adanya penerapan media<br>pembelajaran terhadap anak usia dini untuk menjelaskan kebencanaan dapat meningkatkan<br>pemahaman siswa terhadap bencana alam. Hasil wawancara menunjukan, penggunaan media<br>pembelajaran menarik siswa untuk belajar, dan mempermudah pemahaman anak terhadap<br>bahaya bencana. Kesimpulan dari analisis kebutuhan dalam pengembangan media<br>pembelajaran untuk anak usia dini di BPBD Kab. Bogor, sangat terbantu dan terbukti berguna.<br>Saran yang dapat dilakukan dari penelitian ini, adanya fasilitas yang diberikan BPBD Kab.<br>Bogor segera untuk mempermudah siswa dalam memahami kebencanaan</p> 2024-05-01T00:00:00+07:00 Copyright (c) https://pkm.uika-bogor.ac.id/index.php/PTP/article/view/2392 ANALISIS KEBUTUHAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS E- BOOK MATA PELAJARAN BIOLOGI KELAS VIII DI SMP PELITA CIAMPEA BOGOR 2024-06-19T08:56:45+07:00 Muhamad Wais Lopa waislopa6@gmail.com Mohammad Muhyidin Nurzaelani m.muhyidin@uika-bogor.ac.id Afif Ahmad Wiranata Afif.tpuika2021@gmail.com <p>Biologi merupakan salah satu mata pelajaran penting di SMP. Namun demikian,<br>beberapa penelitian menunjukkan pemahaman siswa terhadap konsep-konsep biologi perlu<br>ditingkatkan (Kaniawati dkk., 2015; Lestari &amp; Marhaeni, 2017). Tujuan penelitian ini adalah<br>untuk menganalisis kebutuhan media pembelajaran berbasis e-book pada mata pelajaran<br>Biologi di SMP Pelita Ciampea Bogor. Penelitian menggunakan kuesioner kepada 30 siswa.<br>Hasilnya menunjukkan bahwa 56,7% siswa lebih menyukai pembelajaran digital, 66,7% siswa<br>kesulitan memahami konsep Biologi, dan 80% siswa menginginkan adanya animasi dan<br>simulasi pada e-book. Dari wawancara 3 guru, disarankan pengembangan e-book interaktif.<br>Hasil survei menunjukkan e-book yang dilengkapi fitur interaktif seperti animasi (80%) dan<br>soal latihan (76,7%) dibutuhkan. Diharapkan pengembangan e-book berdasarkan hasil survei<br>dapat meningkatkan kualitas pembelajaran Biologi siswa</p> 2024-05-01T00:00:00+07:00 Copyright (c) https://pkm.uika-bogor.ac.id/index.php/PTP/article/view/2393 ANALISIS KEBUTUHAN MEDIA PEMBELAJARAN E-MODUL PADA MATA PELAJARAN PRODUK KREATIF DAN KEWIRAUSAHAAN DI SMK BINA IKHWANI BOGOR 2024-06-15T13:45:56+07:00 Fathan Kamal Maulana fathankamalmaulana4@gmail.com Kurniati . kurniati@uika-bogor.ac.id Widyasari . widyasari@uika-bogor.ac.id <p>Pendidikan di era digital saat ini menghadapi tantangan besar untuk<br>mengintegrasikan teknologi dalam proses pembelajaran guna mempersiapkan siswa untuk<br>menghadapi tuntutan dunia kerja yang semakin kompetitif. Salah satu aspek yang perlu<br>diperhatikan adalah pengembangan keterampilan desain grafis, yang menjadi keterampilan<br>kunci dalam dunia industri kreatif dan kewirausahaan. SMK Bina Ikhwani Bogor sebagai<br>lembaga pendidikan menengah kejuruan memiliki fokus pada pengembangan keterampilan<br>siswa dalam berbagai bidang, termasuk produksi kreatif dan kewirausahaan. Salah satu mata<br>pelajaran yang relevan dengan hal ini adalah mata pelajaran Produk Kreatif dan<br>Kewirausahaan, di mana keterampilan desain grafis menjadi aspek yang sangat penting.<br>Penelitian ini bertujuan untuk melakukam menganalisis kebutuhan media pembelajaran emodul<br>pada mata pelajaran Produk Kreatif dan Kewirausahaan di SMK Bina Ikhwani Bogor. Mata pelajaran tersebut memiliki tujuan untuk mengembangkan kreativitas dan jiwa wirausaha siswa.</p> 2024-05-01T00:00:00+07:00 Copyright (c) https://pkm.uika-bogor.ac.id/index.php/PTP/article/view/2394 PENERAPAN PROGRAM PEMBELAJRAN INDIVIDU UNTUK ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS SPEECH DELAYS DI TK ISLAM AZZUHRA KABUPATEN BOGOR 2024-06-15T13:48:16+07:00 Efiyanti . efiyanti290194@gmail.com Maimunah . maimunah.tp16@gmail.com Yeni Raini yenirahman0989@gmail.com <p>Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menerapkan Program Pembelajaran Individu<br>(PPI) dan untuk mengetahui pengaruh penerapan Program Pembelajaran Individu (PPI). Pada<br>saat ini kelas inklusi di TK Islam Azzuhra menangani 3 siswa. Namun pokok permasalahan<br>yang terjadi pada kelas inklusi di sekolah reguler pada umunya yaitu tenaga pendidik bukan<br>merupakan tenaga ahli dalam pendidikan anak berkebutuhan khusus. hal ini juga menjadi<br>permasalahan di TK Islam Azzuhra. Oleh sebab itu dalam artikel ini peneliti melakukan analisis<br>kebutuhan menggunakan instrumen berupa wawancara, observasi dan dokumentasi untuk<br>mengetahui terkait pada produk yang dibutuhkan kelas inklusi di TK Islam Azzuhra.<br>Metodologi penelitian yang dilakukan pada artikel ini adalah penelitian kualitatif deskriptif<br>dengan model ASSURE. Dalam penelitian ini peneliti melakukan penerapan Program<br>Pembelajaran Individu (PPI) untuk anak dengan kriteria speech delay. Metode yang dilakukan<br>berupa aktifitas Eye to Eye (komunikasi tatap muka) dan permainan edukatif. Hasil yang<br>diperoleh adalah anak mampu menjawab pertanyaan dengan baik tanpa pengulangan kalimat<br>dan memahami instruksi yang diberikan guru serta mampu meningkatkan motivasi belajar<br>siswa.</p> 2024-05-01T00:00:00+07:00 Copyright (c) https://pkm.uika-bogor.ac.id/index.php/PTP/article/view/2395 NALISIS KEBUTUHAN MEDIA PEMBELAJARAN PADA MATA KULIAH KAPITA SELEKTA HASIL PENELITIAN 2024-06-15T13:50:25+07:00 Yuliza Perdana Putri yulizapp7@gmail.com Widyasari . widyasari@uika-bogor.ac.id Syarifuddin . syarifuddin@uika-bogor.ac.id <p>Pembelajaran pada mata kuliah Kapita Selekta Hasil Penelitian, materi yang<br>digunakan sulit untuk dipahami dan sulit dicari sumbernya. Penelitian ini bertujuan untuk<br>menganalisis kebutuhan media pembelajaran mahasiswa program studi teknologi pendidikan<br>untuk mata kuliah kapita selekta hasil penelitian. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif.<br>Teknik pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini berupa wawancara &amp; kuesioner<br>dengan menggunakan model Bergman &amp; Moore yang terdiri dari 6 tahap yaitu, 1) analisis, 2)<br>desain, 3) pengembangan, 4) produksi, 5) penggabungan, 6) validasi, penelitian ini berfokus<br>pada tahap pertama yaitu analisis. Respondennya dalah mahasiswa semester 7 sebanyak 27<br>orang di program studi Teknologi Pendidikan Universitas Ibn Khaldun Bogor. Berdasarkan<br>hasil penelitian menunjukan bahwa mahasiswa membutuhkan media pembelajaran yang<br>mudah dipahami, bervariasi dan tidak monoton, agar dapat membantu mahasiswa berperan<br>aktif dalam kegiatan pembelajaran berlangsung. Salah satunya adalah media pembelajaran<br>berupa e-modul berbasis hyperlink, agar dapat memudahkan mahasiswa menggunakan dan<br>mengakses e-modul dimanapun dan kapanpun. Salah satu cara untuk mengatasinya adalah<br>dengan melakukan pembelajaran menggunakan media pembelajaran berbasis hyperlink.<br>Namun pengembangan media pembelajaran berbasis hyperlink ini perlu menyesuaikan<br>kebutuhan peserta didik sehingga dibutuhkan suatu analisis kebutuhan</p> 2024-05-01T00:00:00+07:00 Copyright (c) https://pkm.uika-bogor.ac.id/index.php/PTP/article/view/2396 ARTIKEL PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN EMODUL PADA MATA PELAJARAN BIOLOGI KELAS XI SEMESTER 2 DI SMA DASA SEMESTA 2024-06-15T13:52:52+07:00 Muhammad Zahran Adiatma zahranmuhammad4334@gmail.com Zainal Abidin Arief zainalabidin.arief@uika-bogor.ac.id Yeni Raini yenirahman0989@gmail.com <p>Penelitian ini bertujuan untuk mengambangkan dan menguji kelayakan media di<br>kelas XI SMA Dasa Semesta Kota Bogor. Metode penelitian ini menggunakan Research and<br>Development (RnD) dengan pendekatan jenis data kualitatif. Penelitian ini menggunakan<br>model ADDIE dengan tahapan Analyze, Design, Development, Implementation and<br>Evaluation, dan dilanjutkan dengan evaluasi formatif untuk menguji kelayakan dengan tahapan<br>expert review (oleh para ahli) dan evaluasi kelas one-to one dan small group. Instrumen<br>pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan kuesioner (angket). Diharapkan dengan<br>mengembangkan media e- modul ini dapat menambah motivasi dan minat belajar siswa Kelas<br>XI SMA Dasa Semesta Kota Bogor.</p> 2024-05-01T00:00:00+07:00 Copyright (c)